Durasi Ideal Jam Tidur Yang Baik

Durasi Ideal Jam Tidur Yang Baik
Bagi kebanyakan orang, tidur mungkin terkesan sepele dan gampang. Padahal, kita tahu bahwa manfaat dari tidur sangat luar biasa. Tubuh menjadi lebih sehat, sel-sel tubuh yang rusak pun diperbaiki, dab tentunya rasa capek yang di rasakan bisa hilang dalam tidur yang cukup.

Tidur yang cukup juga membuat badan menjadi sehat itu suatu hal yang semua orang tahu. Tapi ada hal menarik dari urusan tidur ini yaitu banyak orang menyadari manfaatnya, tapi banyak juga yang menganggap sepele untuk urusan tidur sehingga mengganggu kesehatan tubuhnya.

Karena tidur juga tidak harus berlebihan. Justru waktu tidur yang pas sebetulnya adalah tujuh jam; bukan delapan jam seperti yang selama ini lumrah diketahui banyak orang sebagai waktu tidur yang ideal.

Berbagai pihak yang pernah mencari tahu soal berapa lama kita seharusnya tidur menyebutkan kalau gangguan kesehatan, dan bahkan tingkat kematian terendah itu dimiliki orang yang tidur selama tujuh jam. Kurang tidur atau terlelap selama delapan jam atau lebih secara konsisten malah terbukti merugikan.

Kalau merujuk pada data yang agak lebih serius, seorang psikoatri di Amerika Serikat pernah mengumpulkan data aktivitas lebih dari satu juta orang selama enam tahun, dan menemukan kalau orang yang tidur di antara 6,5 sampai 7,4 jam memiliki tingkat kematian paling rendah, dibandingkan durasi lainnya.

Bahkan pada penelitian lainnya ditemukan kalau orang yang biasa tidur selama tujuh jam punya kemampuan menyelesaikan persoalan lebih baik dibandingkan mereka yang tidur delapan jam atau lebih.

Kalau kita ambil ilustrasinya, misalkan saja Anda perlu terbangun pukul 5 pagi, maka sebaiknya Anda tidur pada pukul 10 malam; bukan pukul 9 malam, apalagi jam 2 pagi.

Tapi kemudian, apakah tidur selama delapan jam akan merusak kesehatan? Ya tidak juga. Kalau merujuk ke informasi dari National Sleep Foundation di Amerika Serikat, selama kegiatan tidur masih berlangsung di antara enam sampai delapan jam, masih tergolong oke; tapi yang ideal ya tujuh jam.

Bukan saja durasi kita tidur yang penting tapi kualitas tidur juga penting. Walau kita tidur hanya 7 jam tapi apakah kualitas tidur kita cukup baik? Soal ini, ada beberapa faktor pendukungnya seperti kegiatan yang dilakukan sebelum tidur, sampai suasana atau keadaan kamar tempat kita tidur.

Kegiatan yang baik untuk mendapatkan tidur yang berkualitas adalah berolahraga ringan seperti jalan santai atau gerakan peregangan otot lalu di lanjutkan ritual membayangkan esok hari yang gembira. Maka di jamin tidurmu bukan saja dengan durasi yang tepat tapi juga mendapatkan tidur yang berkualitas dan banyak manfaat bagi tubuh.

Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Sinar UVA dan UVB Serta Pengaruhnya Pada Kulit

Tanaman Yang Dapat Ditaruh Di Kamar Tidurmu

Keluarga Korban Tabrak Lari Grabwheels Minta Keadilan