Lakukan Hal Ini Biar Hubunganmu Dan Dia Lebih Baik

Lakukan Hal Ini Biar Hubunganmu Dan Dia Lebih Baik
Tahun baru 2018 telah tiba, apakah hubunganmu dengan dia semakin erat dan romantis ?  Hubungan yang erat pasti di butuhkan pengorbanan dan sesuatu yang membangun cinta menjadi lebih harmonis dan baik. Beberapa hal ini akan membuatmu meminimalisir terjadinya drama yang gak penting, sehingga hubunganmu menjadi lebih berkualitas. Berikut beberapa hal yang dapat membantumu dalam menjalin hubungan yang lebih baik.

1.Berhenti Mengaharapkan Yang Terburuk Dari Pasanganmu

Kepercayaan adalah hal utama hubungan yang baik bersama pasangan. Mulailah untuk terbiasa berpikiran positif terhadap pasanganmu dibanding kamu mencurigai tanpa alasan. Jika memang ada sesuatu yang terjadi di luar kebiasaan kalian, tanyakan dan omongkanlah dengan baik agar semua dapat di selesaikan bersama.

2.Menerima Pasanganmu Apa Adanya

Mengakui keterbatasan apa yang pasanganmu katakan dan percayai apa yang dia katakan. Kembangkan hal-hal yang bisa di kembangkan bersama pasanganmu agar keterbatasan tersebut semakin lama semakin berkurang. Terkadang keterbatasan tersebut tidak dapat di ubah, mulailah saling melengkapi satu sama lain baik kelebihan dan kekurangan bersama pasanganmu.

3.Saling Memahami Bahwa Sejatinya Tidak Ada Pasangan Yang Sempurna

Tidak perlu membanding-bandingkan hubunganmu dengan pasangan lain. Hubungan yang baik dan menyenangkan bisa di ciptakan saat kita bisa melakukan hal-hal yang saling mengerti satu sama lain dengan baik.

4.Berhenti Untuk Mengurusi Privasi Pasanganmu

Kita tau semua orang mempunyai privasi masing-masing dan itu merupakan hal yang sakral yang harus di jaga dan di rahasiakan oleh orangnya sendiri. Percayalah pasanganmu akan lebih menghargai ketika kamu ingin melihat-lihat privasinya seperti handphone dengan meminta izin terlebih dahulu. Hal tersebut lebih baik ketimbang kamu mencuri-curi kesempatan untuk mengintip dan malah membuat cemburu di antara kalian.

5.Berilah Pujian Dan Terbuka Tentang Apapun

Berikan pujian apapun yang telah pasanganmu lakukan walau itu adalah hal kecil sekalipun yang dia lakukan untukmu. Pujian yang tulus akan berkesan bahwa kamu menghargai apa yang telah dia lakukan, sehingga pasangamu tersebut merasa senang. Untuk hubungan jangka panjang lakukan hal terbuka dan ceritakan apa yang kamu rasakan dan kamu alami untuk dapat saling percaya satu sama lain.

6.Belajarlah Berkomunikasi Tanpa Kekerasan Dan Jadikan Kesabaran Sebagai Kunci Untuk Hubunganmu

Komunikasi yang baik adalah saling mengerti dan memahami satu sama lain. Setiap orang mempunyai cara bereaksi yang berbeda-beda dan itu kamu harus pahami dengan pasanganmu. Belajarlah tidak panik dalam situasi yang paling buruk sekalipun agar tidak melibatkan kekerasan fisik dan psikis untuk menghindari trauma personal di kemudian hari bersama pasanganmu. Kunci untuk menjalin hubungan yang awet dan langgeng adalah kesabaran satu sama lain terhadap pasanganmu.

Dengan beberapa hal yang di uraikan di atas semoga dapat membantu hubunganmu dengan dia semakin erat dan langgeng hingga jenjang pernikahan. Ingat bahwa suatu hubungan yang baik dan sehat adalah saling mengerti dan memahami satu sama lain, saling mengalah, saling memuji dan saling menerima apapun keterbatasan dan kelebihan yang pasanganmu alami.

Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Sinar UVA dan UVB Serta Pengaruhnya Pada Kulit

Tanaman Yang Dapat Ditaruh Di Kamar Tidurmu

Keluarga Korban Tabrak Lari Grabwheels Minta Keadilan